-->

Freshgraduated Tidak bisa Ikut PPPK? Bagaimana Nasib Lulusan SP.d yang tidak punya Sertifikat PPG?

  Freshgraduated Tidak bisa Ikut PPPK? Bagaimana Nasib Lulusan SP.d yang tidak punya Sertifikat PPG?


    30 Januari 2021 - Seperti yang sudah kita ketahui, pembukaan besar besaran lowongan PPPK atau Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak akan dilaksanakan pada tahun 2021 ini. tidak main-main, satu juta formasi dipersiapkan khusus untuk rekrutneb guru. Hal tersebut sangat membuat Guru Honorer yang sudah lama mengabdi sangat bahagia dan berbondong bondong untuk mempersiapkan diri mengikuti tes tersebut. Terlebih lagi Pemerintah sudah menjanjikan formasi satu juta guru ini dipersembahkan untuk Guru Honorer yang sudah terdaftar DAPODIK yang tentu saja Guru yang sudah dipercaya oleh sekolahnya masing-masing untuk mengikuti test tersebut. dan juga lulusan PPG berkesempatan untuk mengikuti test tersebut dan berpeluang besar untuk bisa lolos.

    Sementara Bagaiamana Nasib Fresh Graduated lulusan Perguruan tinggi dengan Gelar S.Pd? Perlu kita ketahui bahwa lulusan S.Pd Baru-baru ini tidak mendapatkan akta 4 dan apabila ingin mendapatkan sertifikasi Guru maka harus mengikuti PPG atau Pendidikan Profesi Guru. Sementara PPG prosesnya cukup lama yaitu satu tahun dengan  biaya yang cukup lumayan. dari informasi yang saya ketahui untuk bisa mengikuti PPG biaya yang harus dikeluarkan sekitar 17 juta untuk dua semester atau satu tahun di Universitas Negeri yang ada di Indonesia. hal tersebut tentu menjadi dilema karena Fresh Graduated S.Pd yang bercita-cita menjadi ASN harus menunggu hingga bisa mengikuti test PPPK.

    Selain itu, Bagi Fresh Graduated (FG) yang sudah bekerja di Sekolah Negeri ataupun Swasta tentu masa kerjanya jauh lebih sebentar dibandingkan dengan guru-guru senior yang ada diatasnya. Rata-rata FG bekerja paling lama satu atau setengah tahun. Mungkin sebagian besar FG tersebut masih belum terdaftar di DAPODIK atau Data Pokok Pendidikan. Karena setiap pengajuan Guru Ke DAPODIK berbeda di setiap sekolah. ada yang harus mengabdi terlebih dahulu selama beberapa bulan atau bahkan tahunan, ada juga yang baru beberapa bulan yang bisa langsung di daftarkan DAPOIDIK. Hal tersebut dipengaruhi oleh Kebijakan sekolah dan Kepala Sekolah serta Staff TU. 

    Lantas Bagaimana Cara Pendaftaran DAPODIK untuk FG yang ingin mengikut seleksi PPPK? Silahkan Simak Penjelasan lengkapnya di Postingan dibawah ini:

Apa itu DAPODIK? Dan Bagaimana cara Pendaftarannya

Jadi, Kesimpulannya Bagi Fresh Graduated yang ingin Mengikuti Seleksi PPPK masih ada kesempatan. Kesempatan itu apabila Kawan-kawan sudah mengajar di sekolah Negeri atau Swasta dan telah di daftarkan DAPODIK oleh sekolah, kedua sudah memiliki sertifikat PPG. Selain dari itu maka kawan-kawan tidak bisa mengikuti PPPK. Saya sendiri termasuk Golongan FG yang baru lulus bulan Oktober tahun 2020. saya sudah mengajar di sekolah swasta dan negeri dan sekarang dalam proses tahap pendaftaran DAPODIK oleh sekolah. Saya minta doanya ya kawan-kawan semua :). 

    tapi percayalah teman-teman, jalan kesuksesan setiap orang itu berbeda-beda. oleh karena itu kita harus tetap fokus dan berusaha dengan tujuan yang kita capai, dan apabila gagal kita harus mencobanya lagi. percayalah Allah maha tahu apa yang terbaik bagi Makhluknya. Jika Postingan ini Bermanfaat, jangan lupa untuk mengklik iklan yang ada dipostingan ini yah untuk memotivasi penulis lebih rajin lagi membuat Postingan seputar PPPK. Terima kasih banyak. wasssalamualaikum wr wb.

(Sumber: Web Kemendikbud)

0 Response to "Freshgraduated Tidak bisa Ikut PPPK? Bagaimana Nasib Lulusan SP.d yang tidak punya Sertifikat PPG?"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel