-->

Praktikum Tekanan pada Zat Padat Fisika Kelas 8 SMP

Fisika Kelas 8 SMP

 Praktikum Tekanan pada Zat Padat

A. Tujuan Praktikum

1. Mengamati Tekanan benda pada sebuah koin dan lilin

2. Mengamati bahwa luas bidang mempengaruhi daya tekan benda padat

B. Alat dan Bahan

1. Uang Logam 2 Buah

2. Lilin Mainan 4 Buah

C. Langkah Kerja

1. Sediakan Alat dan Bahan Praktikum

2. Pisahkan 2 lilin yang berbentuk balok 

3. Letakan kedua koin pada lilin tersebut dan posisikan berbeda (Posisi Berdiri dan Mendatar)

4. Berikan gaya pada koin dengan cara didorong

5. Angkat Koin dari lilin tersebut dan amati bekas koin pada lilin

6. Catat Hasil Pengamatan

D. Hasil Pengamatan

Hasil Pengamatan Pada Praktikum tersebut adalah sebagai berikut:


Posisi Logam

Kedalaman

Bediri

Lebih dalam

Mendatar

Kurang dalam


E. Pembahasan

Dari Hasil Praktikum ditemukan bahwa Koin yang yang ditekan dengan posisi berdiri mempunyai daya tekan yang lebih besar dibandingkan dengan koin yang berposisi mendatar. hal tersebut dipengaruhi oleh luas permukaan logam. Logam yang berposisi berdiri memiliki luas permukaan yang kecil pada bidang tekan sehingga menimbulkan kedalaman yang cukup besar pada lilin. sementara lilin yang berposisi mendatar memiliki luas bidang yang sangat besar sehingga membuat tekanannya lebih kecil.

F. Kesimpulan

Bahwa tekanan Zat padat dipengaruhi oleh luas permukaan bidang tekan. apabila luas bidang tekannya lebih kecil maka tekanannya akan semakin besar, sebaliknya apabila luas bidang tekannya besar maka tekanan yang ditimbulkannya semakin kecil.

Untuk Penjelasan lebih lengkapnya silahkan tonton video berikut ini:

Video Praktikum Tekanan Zat Padat


0 Response to "Praktikum Tekanan pada Zat Padat Fisika Kelas 8 SMP"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel